JANGAN LELAH MELAYANI

Selasa,23 November 2021

BACAAN ALKITAB HARI INI

Zakharia 4:1-9

BACAAN NDC BIBLE STUDY

AYAT HAFALAN

Zakharia 4:6

RENUNGAN INSPIRASI

Barna Research Group pernah melaporkan bahwa satu dari tiga pendeta Amerika berada di ambang kelelahan. Kita pun mungkin sering mendengar cerita tentang rekan-rekan kita yang merasa stress dan kelelahan dalam pelayanan. Ini masalah kompleks yang menyangkut banyak faktor. Akar masalah yang paling sering kita temukan mungkin hilangnya motivasi, manajemen waktu yang berantakan, ambisi untuk melakukan dan menyelesaikan semua tugas sendiri, pendelegasian tugas yang tidak benar, dan lain sebagainya. Melalui bacaan Alkitab hari ini, kita membaca "gunung yang besar" dalam proses pembangunan kembali Bait Suci. Kita menyadari bahwa pekerjaan Tuhan akan selalu memiliki persoalannya sendiri. Dengan mengetahui banyaknya aspek penyebab tersebut, kita dapat menemukan dua prinsip penting yang bisa membantu kita mengatasi kelelahan spiritual.
Pertama, kita perlu mengingat-ingat tentang pentingnya pekerjaan Tuhan. Kita kelelahan ketika kita kehilangan motivasi, kita kehilangan motivasi karena kita kehilangan perspektif tentang pentingnya pekerjaan Tuhan. Representasi pembangunan Bait Allah adalah pekerjaan penting dimana terang-Nya akan bersinar. Dunia harus melihat Kristus di dalam diri setiap orang percaya baik secara individu maupun di dalam gereja secara bersama-sama. Kedua, kita harus senantiasa bergantung pada kekuatan Tuhan. Tuhan mengatakan, "Bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan roh-Ku, firman TUHAN semesta alam." Kita akan kelelahan jika kita hanya mengandalkan energi dan usaha kita sendiri. Kita harus senantiasa mengandalkan kuasa Roh. Charles Simeon mengatakan dalam Expository Outlines on the Whole Bible, kita melihat betapa bergantungnya seorang bayi kecil pada ibunya, dan seperti itulah kita harus berada dalam pelukan Tuhan. Kita tidak boleh melakukan apa pun dengan kekuatan kita sendiri dan bersandar pada pemahaman kita sendiri. Jadi ketika kita mengalami kelelahan, berhenti bukanlah solusi. Renungkan betapa berharga dan pentingnya pekerjaan Tuhan, ini adalah kesenangan-Nya. Tidak ada yang lebih penting daripada berkomitmen melakukan apa yang Yesus sendiri lakukan. Jangan andalkan kekuatan sendiri, buka diri terhadap pemenuhan Roh Kudus yang berlimpah melalui waktu pribadi dengan-Nya dan jaga hidup seturut kehendak Tuhan. [LS]

REFLEKSI DIRI

1. Apakah Anda pernah merasa kelelahan karena tidak mengandalkan Roh Tuhan dalam pelayanan Anda?
2. Bagaimana Anda dapat mengatasi kelelahan yang Anda alami dalam pekerjaan Tuhan?

POKOK DOA

Tuhan, aku terjebak dengan kekuatanku sendiri, dan sekarang aku mengalami kelelahan. Aku tidak mau lagi mengandalkan kekuatanku sendiri. Kubuka hati untuk Roh-Mu Tuhan. Penuhi aku, mampukan aku, kuatkan aku. Di dalam nama Yesus aku berdoa dan memohon. Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

Senantiasa mengingat pentingnya pekerjaan Tuhan dan meminta kekuatan dari Roh Kudus dalam setiap pekerjaan yang dilakukan.

HIKMAT HARI INI

Untuk mengatasi kelelahan spiritual, ingatlah betapa pentingnya pekerjaan Tuhan dan bergantunglah pada kekuatan Roh-Nya.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com