SEASON & POINT OF VIEW

Selasa,25 Januari 2022

BACAAN ALKITAB HARI INI

Amsal 1:20-23

BACAAN NDC BIBLE STUDY

AYAT HAFALAN

Amsal 1:22

RENUNGAN INSPIRASI

Henry Ford adalah orang pertama yang melakukan industrialisasi mobil pada masa sebagian besar orang masih menggunakan kuda sebagai alat transportasi. Saat itu mobil merupakan barang yang hanya dimiliki orang-orang kaya. Ia pernah berkata "jika saya mengikuti apa yang orang-orang mau, maka mereka akan berkata kalau mereka ingin kuda yang lebih cepat". Tetapi Ford memiliki visi yang lebih besar dan tidak mengikuti cara pandang yang umum. Sehingga hari ini kita bisa melihat mobil kemana pun kita pergi.
Kita melihat bahwa perubahan demi perubahan yang terjadi pada dunia berbanding lurus dengan perubahan cara pandang. Perubahan cara pandang mengakibatkan perubahan jaman dan perubahan jaman terus merangsang perubahan cara pandang. Tidak heran jika dunia kita saat ini sepertinya mendorong kita untuk terus menemukan cara yang lebih baik lagi dalam melakukan dan menghasilkan sesuatu. Sayangnya, cara pandang yang inovatif masih menjadi pergumulan bagi banyak orang. Salomo menyatakan ada orang-orang yang benci pada pengetahuan dan menolak pelajaran. Inilah yang menjadi hambatan mengapa seseorang tidak dapat memiliki cara pandang yang inovatif. Mereka masih melakukan hal lama dengan cara lama dan menghasilkan hal-hal yang usang. Padahal mencintai pengetahuan dan menerima pelajaran adalah pemantik dari cara pandang yang inovatif. Bahkan Salomo menyatakan, "Aku, hikmat, tinggal bersama-sama dengan kecerdasan, dan aku mendapat pengetahuan dan kebijaksanaan." Hari ini dunia sudah berubah dengan sangat cepat. Kita sebagai anak-anak dari Sang Inovator, jangan bebal dan merasa nyaman dengan keadaan kita saat ini. Miliki cara pandang yang inovatif dengan cara mencintai pengetahuan dan selalu ingin belajar. [LS, KH]

REFLEKSI DIRI

1. Apakah saat ini Anda merasa mulai tertinggal dengan perubahan-perubahan yang terjadi?
2. Apa yang perlu Anda lakukan supaya dapat memiliki cara pandang yang inovatif?

POKOK DOA

Tuhan, bantu aku untuk dapat melihat hal-hal dengan cara pandang yang baru. Tolong aku untuk melihat hal-hal yang baru. Sehingga setiap apa pun yang aku kerjakan dapat memiliki dampak yang besar bagi pekerjaanku, keluargaku, dan juga pelayananku. Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

Jadilah orang yang suka belajar dan mencintai pengetahuan.

HIKMAT HARI INI

“The God who made us also can remake us.” – Woodrow Kroll
Tuhan yang menciptakan kita juga bisa membuat kita kembali.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com