ROH-NYA MEMPERLENGKAPI PELAYANAN KITA

Rabu,25 Mei 2022

BACAAN ALKITAB HARI INI

Keluaran 31:1-11

BACAAN NDC BIBLE STUDY

AYAT HAFALAN

Efesus 4:11-12

RENUNGAN INSPIRASI

Salah satu pertanyaan yang cukup sering ditanyakan orang Kristen adalah, "Bagaimana saya dapat melayani apabila saya tidak mempunyai talenta ataupun kemampuan?" Pertanyaan ini menunjukkan bahwa banyak orang yang merasa tidak punya keahlian yang cukup untuk melayani. Melalui firman Tuhan kali ini, kita perlu memiliki pola pikir bahwa setiap kita sudah dipilih dan ditentukan dimana kita dapat melayani. Bahkan Alkitab berkata bahwa di dalam tubuh Kristus, setiap anggota mempunyai peranan masing-masing dalam pelayanan.
Berita baiknya adalah kita mempunyai Roh Kudus yang siap memperlengkapi kita dalam pelayanan kita. Ketika kita merasa tidak mampu, Roh Allah sendiri yang akan memampukan setiap kita untuk mengerjakan bagian kita masing-masing. Seperti bacaan Alkitab hari ini, Roh Kudus dapat memperlengkapi seseorang dengan keahlian, pengertian, dan pengetahuan. Kita mungkin sulit membayangkan bagaimana orang-orang Israel yang sepanjang hidupnya tinggal setiap hari dalam perbudakan dapat memiliki keahlian-keahlian yang cukup rumit. Tapi itu terjadi pada Bezaleel dan Aholiab. Tuhan memenuhi mereka dengan Roh Allah, dengan keahlian dan pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan. Jika kita mau dipakai Tuhan, bukan sesuatu yang mustahil untuk mendapatkan apa yang kita perlukan untuk memperlengkapi pelayanan kita. Justru, ketika kita merendahkan hati dan menyerahkan segala ketidakmampuan kita, disitulah kuasa Roh Kudus bekerja dan menyatakan karya-Nya melalui hidup kita. Sehingga kita dapat berkata, "bukan aku yang mampu, namun Roh-Mu saja yang memampukan aku mengerjakan semua ini". Ia-lah sumber kemahatahuan, hikmat, dan pengertian yang melampui akal kita. Dimanapun kita melayani, selalu libatkan Roh Kudus untuk memaksimalkan pelayanan kita. Baik di gereja, dalam keluarga, atau dalam kesibukan kita yang lainnya. Percayalah bahwa hidup kita yang terlihat sangat terbatas, bisa dipakai oleh Tuhan secara luar biasa untuk kemuliaan-Nya. [KH]

REFLEKSI DIRI

1. Apakah Anda sudah melayani Tuhan baik dalam gereja, keluarga, maupun pekerjaan Anda?
2. Jika ya, Apakah Anda selalu melibatkan Roh Kudus dalam pelayanan Anda? Jika tidak, Apakah Anda mau mengambil keputusan untuk berserah kepada Roh Kudus untuk memperlengkapi Anda dalam panggilan pelayanan Anda?

POKOK DOA

Roh Kudus, aku percaya bahwa hidupku juga turut dipanggil untuk menjadi alat kemuliaan Tuhan di bumi. Kiranya Engkau menuntun setiap langkahku untuk dapat melayani dengan kemampuan yang Kau beri dalam hidupku, di tempat yang tepat. Terima kasih Roh Kudus, Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

Bagi Anda yang belum melayani, berdoalah kepada Tuhan agar Roh Kudus memperlengkapi setiap Anda untuk dapat melayani. Bahkan lebih dari itu, mintalah kepada Roh Kudus untuk menunjukan dimana Anda harus melayani sesuai panggilan Anda.

HIKMAT HARI INI

“Without the Spirit of God, we can do nothing. We are as ships without wind. We are useless.” – Charles Spurgeon
Tanpa Roh Tuhan, kita tak dapat berbuat apa-apa. Kita seperti kapal tanpa angin. Kami tidak berguna.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com