WHAT IS IN YOUR ALGORITHM?

Rabu,26 Juni 2024

BACAAN ALKITAB HARI INI

Mazmur 139:23-24

BACAAN NDC BIBLE STUDY

AYAT HAFALAN

Amsal 4:23

RENUNGAN INSPIRASI

Dengan perkembangan teknologi yang terjadi saat ini, setiap orang pasti memiliki media sosial. Entah digunakan untuk berkomunikasi, maupun sekedar untuk melihat berbagai konten. Pernahkah Anda mencari sebuah konten, bahkan hanya satu atau dua kali, namun setiap kali Anda membuka akun media sosial Anda, maka yang muncul adalah konten serupa? Setiap konten yang muncul di halaman media sosial Anda diatur oleh sistem yang disebut sebagai "algorithm" atau algoritma. Menurut "sasanadigital.com", istilah algoritma dalam media dapat diartikan sebagai suatu aturan matematika yang menentukan konten yang muncul dan dapat diakses dalam akun media sosial kita. Algoritma dapat dianalogikan seperti lalu lintas yang mengatur media sosial kita. Oleh karena itu, kita perlu berhati-hati dengan konten yang kita lihat. Jangan sampai kitalah yang menjadi "produk" yang dijual kepada pengiklan melalui algoritma media sosial.
Dalam bacaan firman Tuhan hari ini, orang percaya diingatkan untuk selalu memeriksa jalan-jalan yang ditempuhnya. Media sosial secara masif telah mempengaruhi kehidupan banyak orang. Algoritma di dalamnya tidak hanya memprediksi, namun juga membentuk perilaku kita. Ada jutaan konten media sosial, apa yang kita lihat bisa saja menjadi referensi kita dalam hidup. Oleh karena itu, kita perlu waspada untuk tidak serta merta percaya, meniru, dan menyebarluaskan apa yang kita lihat di media sosial. Jika kita membuka media sosial kita sekarang, kira-kira konten apa yang paling mendominasi? Kita harus melakukan seleksi konten, karena media tersebut akan mempengaruhi pikiran, hati, bahkan perilaku kita. Mintalah tuntunan Roh Kudus untuk setiap apap un yang kita lihat, pikirkan, dan lakukan, agar diuji terlebih dahulu. Apakah Tuhan dipermuliakan atau tidak, apakah hal tersebut berguna atau tidak. Jika ada konten-konten yang tidak benar dan tidak berguna, beranilah untuk memblokir, memberi tanda "tidak tertarik", atau "unfollow". [MLS]

REFLEKSI DIRI

1. Bagaimana konten-konten dalam media sosial telah mempengaruhi kehidupan Anda?
2. Hal apa yang harus Anda perhatikan dalam menggunakan media sosial?

POKOK DOA

Bapa surgawi, aku mohon Roh Kudus memberikan hikmat untukku dalam menggunakan setiap anggota tubuhku, terutama mataku, pikiranku, dan hatiku, supaya apapun yang kulihat, kupikirkan, dan kulakukan berkenan dihadapan-Mu. Dalam nama Yesus. Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

Minta tuntunan Roh Kudus dalam melakukan apapun di kehidupan sehari-hari, waspada untuk setiap apapun yang kita lihat terutama di media sosial.

HIKMAT HARI INI

Di era media sosial, algoritma telah membentuk realitas kita lebih dari yang kita sadari.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com